PANDEGLANG, KONTRAS – Ada yang menarik ditampilkan kader PDI-Perjuangan (PDIP) saat menuju acara Konsolidasi Internal Partai Touring bersama Pengurus PAC dan Ranting Se Kabupaten Pandeglang di Kecamatan Cimanggu, Kamis (6 Februari 2024).
Para kader partai PDI- Perjuangan tersebut sebelum berangkat ke lokasi acara berkumpul terlebih dahulu di SPBU Kadusuluh, Desa Karyasari, Kecamatan Cikedal, pada Pukul 10 WIB.
Pada acara konvoi tersebut tampak semua kader menggunakan kendaraan sepeda motor, bahkan Wakil Ketua DPD PDIP Provinsi Banten sekaligus Anggota DPRD Banten Eri Suhaeri, beserta seluruh fraksi PDIP DPRD Kabupaten Pandeglang, yakni Saeful Bachri, AAM Apandi, Maman Hermawan pun ikut konvoi menggunakan sepeda motornya.
“Seluruh kader semua ikut touring menggunakan sepeda motor Untuk menjalin semangat dan kebersamaan. Tanpa terkecuali baik baik anggota fraksi,” Kata Eri Suhaeri usai menggelar acara konsolidasi internal partai.
Lanjut Eri Suhaeri, tujuan konsolidasi tersebut untuk memperkuat barisan partai. Ia pun meyakini dengan rutinitas tersebut semua kader akan semakin solid.
“Setelah menggelar pemilu dan Pilkada setelah ini tidak diam dan bergerak kembali untuk menutupi kekurangan dari hasil kemarin,” bebernya.
Dalam organisasi, Eri pun meyakini bahwa tidak semua akan aktif. Namun dengan adanya acara konsolidasi internal dengan cara konvoi menggunakan sepeda motor dan saling bertukar pikiran maka akan berpengaruh terhadap para kader.
“Kita benahi kembali pengurus partai, karena kemarin ada beberapa ranting yang tidak aktif maka kami dorong agar semangat lagi. Makanya di acara ini kami diberikan pembekalan dan bertukar pikiran satu sama lainnya,” bebernya.
Rencananya acara konsolidasi internal kader PDIP akan digelar dibeberapa tempat dengan waktu yang bergantian. Adapun rencana internal tersebut akan digelar dua kali selama satu bulan.
“Rapat partai ini tidak satu tempat, nanti berpindah-pindah jadi kami adakan satu bulan dua kali rapat. Nanti lokasinya pindah-pindah, setelah ini nanti ke Kecamatan Banjar, setelah itu nanti di Kecamatan mana lagi yang siap,” tegasnya
Ditempat yang sama, Ketua DPC PDIP Kabupaten Pandeglang, Yadi Murodi mengatakan kehadiran Wakil Ketua DPD PDI-P Banten Eri Suhaeri sangat berkontribusi kepada partai. Bahkan Eri Suhaeri pun berani memberikan riwerd kepada kader yang aktif.
“Insyallah akan dikasih riwerd berupa umroh gratis. Namun apabila ada pengurus yang menyalahi AD/ART partai akan dikasih sanksi,” kata Yadi saat menyampaikan sambutannya pada acara konsolidasi Konsolidasi Internal Partai Touring bersama pengurus PAC dan ranting Se Kabupaten Pandeglang,” jelasnya
Ia pun berpesan kepada seluruh kader dalam waktu dekat ini akan menghadapi kongres PDIP, maka dirinya berpesan agar seluruh kader tidak terprovokasi oleh pihak luar.
“Menjelang kongres tidak terkontaminasi oleh pemikiran yang macam-macam. Semua pengurus PAC dan Ranting harus tetap solid,” tutupnya.